1. PERUBAHAN HASIL PENJUALAN
a. Perubahan dalam Volume
penjualan (Sales Volume Variance)
b. Perubahan dalam Harga Jual per satuan ( Sales Price
Variance)
1.a PERUBAHAN DALAM VOLUME PENJUALAN (SALES VOL. VARIANCE)
Apabila terjadi perubahan
dalam volume penjualan dan meskipun
harga satuan tetap, maka hasil penjualan akan tetap berubah. Oleh
sebab itu perubahan hasil penjualan yg disebabkan
oleh perubahan volume penjualan
besarnya ditetapkan dengan
mengalikan perubahan dalam volume
penjualan dengan harga jual yg
dianggarkan.
( V2 – V1) Hj1
1.b PERUBAHAN DALAM HARGA JUAL PERSATUAN (SALES PRICE VARIANCE)
Apabila terjadi perubahan
dalam harga penjualan persatuan dan meskipun volume penjualan
tetap, maka hasil penjualan akan
tetap berubah. Oleh sebab itu perubahan
hasil penjualan yg disebabkan oleh perubahan harga penjualan besarnya ditetapkan dengan mengalikan perubahan dalam HARGA penjualan dengan volume yg sesungguhnya/ sebenarnya.
( HJ2 - HJ1 ) V2
2.
PERUBAHAN HARGA POKOK PENJUALAN
a.
Perubahan dalam Volume
Penjualan (Cost Volume Variance)
b.
Perubahan dalam harga pokok persatuan (Cost Price Variance)
V1 = Volume Penjualan yg dianggarkan/ tahun lalu
V2 = Volume penjualan yg sebenarnya/ realisasi.
HJ1 = Harga Jual yang
dianggarkan/ tahun lalu
HJ2 = Harga Jual yang
sebenarnya / realisasi
HP1 = Harga pokok yang
dianggarkan/ tahun lalu
HP2 = Harga pokok yang
sebenarnya / realisasi
2.a PERUBAHAN DALAM VOL. PENJUALAN (COST VOL. VARIANCE)
Apabila terjadi perubahan
dalam volume penjualan, maka harga pokok
penjualan berubah, meskipun harga pokok
per satuan tetap. Oleh sebab itu perubahan harga pokok penjualan
yg disebabkan oleh perubahan
volume penjualan besarnya
ditetapkan dengan mengalikan perubahan dalam volume penjualan dengan harga pokok yg dianggarkan.
( V2 – V1) HP1
2.b PERUBAHAN DALAM HARGA POKOK (COST PRICE
VARIANCE)
Apabila terjadi perubahan
dalam harga POKOK persatuan, maka akan langsung
mengakibatkan perubahan dalam
harga pokok penjualan dan meskipun volume
penjualan tetap.
Oleh sebab itu perubahan
harga pokok penjualan yg disebabkan
oleh perubahan harga pokok
besarnya ditetapkan dengan
mengalikan perubahan dalam HARGA
penjualan dengan volume yg sesungguhnya.
( HP2 - HP1 ) V2
CONTOH SOAL
Keterangan Tahun 2012 Tahun 2011
Penjualan 8000 Unit @ Rp.
5.950 Rp. 47.600.000
6000 Unit @ Rp.
6.000 Rp. 36.000.000
Harga pokok
penjualan
8000 Unit @ Rp.
4.100 Rp. 32.800.000
6000 Unit @ Rp.
4.200 Rp. 25.200.000
LABA KOTOR Rp. 14.800.000
Rp. 10.800.000
Laba kotor tahun 2002
naik Rp. 4.000.000
Analisa Perubahan
Laba Kotor
1. PERUBAHAN HASIL PENJUALAN
a. Perubahan dalam Volume
penjualan (Sales Volume Variance)
( V2 – V1) Hj1= (8000- 6000)
Rp. 6.000 = Rp. 12.000.000
Volume penjualan naik berarti menambah
laba kotor (laba)
b.
Perubahan dlm Harga Jual per
satuan ( Sales Price Variance)
( HJ2 - HJ1 ) V2= (5.950 - 6.000 ) 8000 = Rp. 400.000
Harga jual turun berarti menurunkan laba kotor (rugi)
2. PERUBAHAN HARGA POKOK
PENJUALAN
a.
Perubahan dalam Volume Penjualan (Cost Volume Variance)
( V2 – V1) HP1 = ( 8000 – 6000 ) Rp.
4.200 = Rp. 8.400.000
Volume penjualan naik menaikan harga pokok (rugi)
b. Perubahan dalam harga pokok persatuan (Cost Price Variance)
(
HP2 - HP1 ) V2= ( 4.100 – 4.200 )
8000 = Rp. 800.000
Harga pokok turun berarti
menaikan laba kotor (laba)
DARI PERHITUNGAN DIATAS MAKA DAPAT DISIMPULKAN :
1. Perubahan
volume penjualan :
Menaikan
laba kotor Rp. 12.000.000
2. Perubahan
harga penjualan persatuan :
Menurunkan
Laba kotor (Rp. 400.000)
3.
Perubahan harga pokok dalam Vol. Penjualan :
Menurunkan
Laba kotor (Rp. 8.400.000)
4..Perubahan hrg pokok persatuan :
Menaikan laba kotor Rp. 800.000
Kemudian
perubahan laba kotor tersebut disusun dalam bentuk laporan sbb :
Keterangan
|
Akibat terhadap Laba Kotor
|
|
Menambah
|
Mengurang
|
|
1. Perubahan dalam hasil penjualan
|
||
a.
Perubahan volume penjualan
|
Rp.12.000.000
|
|
b.
Perubahan harga jual
|
Rp. 400.000
|
|
2. Perubahan
Hrga pokok penjualan
|
||
a.
Perubahan volume penjualan
|
Rp
|
Rp. 8.400.000
|
b. Hrga
pokok persatuan
|
Rp. 800.000
|
|
JUMLAH
|
Rp.12.800.000
|
Rp. 8.800.000
|
Perubahan bersih laba kotor
|
Rp. 4.000.000
|
Oleh: Pak Eyo
0 komentar:
Posting Komentar